Thursday, April 29, 2010

Kelebihan dan Kelemahan Nokia X6


Harga Nokia X6 : Rp 4.000.000,- (7 April 2010)
Nokia X6 merupakan generasi baru dari seri XpressMusic. Nokia X6 datang dengan slogan “Comes with Music”. Comes with Music adalah layanan music dari Nokia yang memberikan kebebasan kepada konsumen untuk mengoleksi berbagai lagu favorit dari artis lokal maupun internasional. Dengan membeli Nokia X6 Comes With Music, selama 12 bulan konsumen dapat mendownload 3 juta lagu tanpa batas dari Ovi Music secara gratis.
Untuk lebih jelasnya saya akan bahas tentang kelebihan dan kelemahan dari Nokia X6.
Berikut kelebihan dan kelemahan Nokia X6:


Kelebihan Nokia X6 Comes with Music
1. Harga bersaing karena fitur yang dibawanya seimbang dengan jumlah harga yang kita keluarkan untuk membeli Nokia X6 Comes with Music.
2. Mempunyai desain yang bagus berbentuk batangan dengan konsep minimalis.
3. Layar 3,2 inch nya sudah menggunakan teknologi Capacitive Touchscreen dengan resolusi 360 x 640 pixel dan ketajaman warna 16,7 juta warna. Sehingga dalam mengakses menu lebih nyaman termasuk juga saat mengetik sms karena layarnya cukup responsif mengenali sentuhan jari.
4. Menggunakan Operating System Symbian S60 5th edition versi 9.4 yang merupakan OS Symbian 5th edition terbaru.
5. Memori interna yang cukup besar yaitu 16 GB dengan 128 MB RAM.
6. Kemampuan fotografi yang memuaskan karena dibekali dengan kamera dengan resolusi 5 megapiksel dengan sensor Carl Zeiss, autofocus dengan fitur profesional seperti white balance, iso, color tone, mode makro, red eye reduction, dual LED dsb.
7. Dapat merekam video dengan resolusi VGA dengan framerate 30 fps dan juga tersedia format widescreen tetap dalam framerate 30 fps.
8. Kualitas music yang memuaskan dan tidak perlu diragukan lagi.
9. Mempunyai sarana Konektivitas yang sangat lengkap yaitu bluetooth, kabel data, WiFi, hingga HSDPA 3,6 mbps.
10. Nokia X6 membawa aplikasi music store. Dengan aplikasi ini kita dapat mendownload musik secara gratis.
11. Nokia X6 sudah dilengkapi dengan perangkat navigasi yang sudah mumpuni yait terdapat reciever GPS yang bersifat assisted lengkap dengan Ovi Map versi 3 yang sudah mendukung navigasi secara gratis.
12. Untuk fasilitas hiburan lain Nokia X6 sudah menyediakan radio FM dengan RDS dan Flash Lite 3 untuk streaming video dan game.
13. Menggunakan Baterai lithium ion 1320 mAh yang mapu bertahan hingga 2 – 3 hari dalam sekali charging.

Kelemahan Nokia X6 Comes with Music
1. Tidak ada slot memori tambahan. Walaupun sudah disediakan memori internal yang cukup besar, tanpa kehadiran slot memori tambahan terasa ada yang kurang dalam ponsel tersebut.
2. Hasil kamera indoor kurang maksimal saat menggunakan lampu dual LED, yaitu hasil kamera agak berbayang.
Paket Pembelian Nokia X6
1. Ponsel
2. Headset
3. Charger
4. Kabel data microUSB
5. Kabel AV
6. Baterai
7. Buku manual
8. CD
9. Kartu garansi

Kesimpulan
Nokia X6 merupakan ponsel musik sejati karena dalam Nokia X6 sudah disediakan beragam fitur multimedia yang cukup memuaskan dengan ditambahnya layanan download lagu lebih dari 3 juta lagu yang siap di download secara gratis dari Ovi Music. Cukup menarik bukan...!

4 comments:

Anonymous said...

senang kene virus tak?tlg email pade saye.chuckydays@yahoo.com

@NizamDragneel said...

lagi2 nokia yg nggk ada memory eksternalnya.... :(

Mluki said...

walaupun g ada memory eksternalnya tapi nokia x6 cukup memuaskan pada segi performanya

indah said...

hp rongsokan :v